Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Walcott Ingin Tularkan Performa Apik di Arsenal ke Timnas Inggris

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 8 Oktober 2016 | 17:03 WIB
Pemain tim nasional Inggris, Theo Walcott, saat menjalani sesi konferensi pers jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Malta, Sabtu (8/10/2016) waktu setempat di Stadion Wembley. (GLYN KIRK/AFP)

Walcott juga berharap bisa mengembalikan kehormatan Inggris di mata fans setelah Sam Allardyce mendadak dicopot dari jabatannya sebagai pelatih dan hanya bertugas selama 67 hari.

Sam Allardyce resmi dibebastugaskan sebagai nakhoda The Three Lions pada Selasa (27/9/2016). Hal itu diterima sehari setelah terungkapnya skandal yang melibatkan pria berumur 61 tahun itu.

Dalam video investigasi yang disebar oleh media Inggris, Telegraph, Allardyce membeberkan cara mengakali aturan Federasi Sepak Bola Inggris (FA) terkait kepemilikan pemain.

"Kami ingin membuat orang bisa kembali menikmati sepak bola Inggris dan Premier League adalah liga terbaik di dunia," ucapnya.

Dalam tiga hari ke depan, Inggris akan melakoni dua pertandingan di Grup F babak kualifikasi Piala Dunia 2018. Setelah melawan Malta, The Three Lions akan bertandang ke Slovenia, Selasa (11/10/2016) waktu setempat.

[video]https://video.kompas.com/e/5158190620001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P