Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Panpel Arema Hanya Cetak 25 Ribu Lembar Tiket di Gajayana

By Ovan Setiawan - Sabtu, 24 September 2016 | 13:14 WIB
Kandang Arema Cronus, Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur. (DOK. BOLA/SUCI RAHAYU)

Meski sudah memiliki itikad kuat menggunakan Stadion Gajayana demi memenuhi permintaan Aremania, hingga saat ini manajemen Arema menunggu respon Pemkot Malang untuk mematangkan koordinasi soal penggunaan stadion tersebut.

“Kami masih menunggu respon Pemkot Malang, rencananya bersama manajemen, Pemkot dan juga keamanan akan duduk bersama untuk menggelar koordinasi soal pertandingan pada Senin (25/9/2016),” ucap Sudarmaji.

Kembalinya Arema ke Stadion Gajayana merupakan kali pertama klub menggelar pertandingan resmi di stadion tersebut dalam kurun waktu 12 tahun.

Arema pindah pindah ke Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang pada 2004. Sebenarnya,pada 2014 lalu mereka sempat merumput di Stadion Gajayana, namun status mereka kala itu sebagai tim tamu saat bertanding melawan Persik Kediri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P