Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Matsutomo/Takahashi Raih Emas Ganda Putri Olimpiade Rio 2016

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 19 Agustus 2016 | 01:16 WIB
Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, berfoto dengan medali emas Olimpiade Rio setelah memenangi pertandingan final melawan Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark), 18-21, 21-9, 21-19, di Riocentro Pavilion 4, Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (18/8/2016). (BEN STANSALL/AFP PHOTO)

Baca Juga:

Tertinggal satu gim membuat Matsutomo/Takahashi bermain lebih terbuka pada gim kedua. Strategi ini berhasil.

Mereka memegang kendali permainan sepanjang laga. Tanpa banyak menemui kesulitan dari Pedersen/Rytter Juhl, unggulan teratas ini memenangi gim kedua dan memaksakan terjadinya rubber game.

Gim ketiga kembali berjalan alot bagi kedua pasangan. Seperti pada gim pertama, Matsutomo/Takahashi dan Pedersen/Rytter Juhl, terlibat aksi saling kejar poin.

Pedersen/Rytter Juhl membuka peluang menjadi juara setelah unggul 19-16, tetapi kematangan mental bertanding Matsutomo/Takahashi membalikkan keadaan.

Mereka berhasil memenangi lima poin beruntun untuk memenangi laga.

Berikut daftar juara ganda putri Olimpiade:

Barcelona 1992: Hwang Hye-young/Chung So-young (KOR)
Atlanta 1994: Ge Fei/Gu Jun (CHN)
Sydney 2000: Ge Fei/Gu Jun (CHN)
Athena 2004: Yang Wei/Zhang Jiewen (CHN)
Beijing 2008: Du Jing/Yu Yang (CHN)
London 2012: Tian Qing/Zhao Yunlei (CHN)


Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, berfoto bersama para peraih medali Olimpiade Rio lainnya, Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark, kiri) dan Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (Korea Selatan, kanan) di atas podium di Riocentro Pavilion 4, Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (18/8/2016).(BEN STANSALL/AFP PHOTO)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P