Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sudah 3 kali megabintang FC Barcelona itu tampil di final turnamen besar bareng Argentina, tetapi semuanya berakhir kegagalan.
Sebelum pergelaran tahun ini, Messi dan Argentina kalah dari lawan yang sama di final Copa America 2015, juga melalui adu penalti.
Mereka pun gagal mengklaim titel juara Piala Dunia 2014 akibat kekalahan 0-1 dari Jerman di partai puncak.
Apabila keputusannya sudah bulat, Messi menutup perjalanannya di timnas dengan torehan 55 gol dari 112 penampilan.
Torehan tersebut menempatkan ia di puncak daftar top scorer sepanjang masa Argentina, melewati Gabriel Batistuta.