Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Alasan Argentina Bakal Juarai Copa America 2016

By Beri Bagja - Kamis, 2 Juni 2016 | 19:00 WIB
Para pemain Argentina merayakan gol yang mereka cetak ke gawang Bolivia dalam laga uji coba di San Juan, Argentina, 27 Mei 2016. (EITAN ABRAMOVICH/AFP/GETTY IMAGES)

2. Materi tanpa tanding


Dua penyerang Argentina, Gonzalo Higuain (kiri) dan Lionel Messi, merayakan gol yang dicetak ke gawang Bolivia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Cordoba, 29 Maret 2016.(JUAN MABROMATA/AFP)

Siapa pun bakal iri melihat materi pemain yang dimiliki Argentina saat ini. Kemewahan paling nyata tampak di lini depan.

Sang kapten sekaligus ikon Albiceleste, Lionel Messi, sudah mencetak 50 gol dalam 108 partai beseragam timnas.

Catatan gol Messi itu sudah lebih banyak dari koleksi gabungan 23 pemain yang dibawa Brasil ke Copa America 2016! Kalau digabungkan, jumlah gol para pemain Brasil hanya mencapai 40 gol.

Pemain tersubur di skuat Selecao saat ini adalah Hulk dengan sumbangan 12 gol saja. Keunggulan itu belum menghitung koleksi milik Sergio Aguero (32 gol) dan Gonzalo Higuain (26).

Materi tanpa tanding itu dilengkapi konsistensi Tata Martino dalam pemilihan pemain dan aplikasi strategi. Tak banyak perubahan yang terjadi dalam skuat dibandingkan materi tim pada Copa America tahun lalu.

Hal itu memudahkan pemain beradaptasi dengan taktik. Sedikit kekhawatiran mungkin ada di lini belakang. Kualitas pemain bertahan Argentina tidak seimbang dengan kemewahan di lini depan.

Apalagi, sang kiper utama, Sergio Romero, jarang teruji di level klub semusim terakhir karena cuma berstatus pelapis di Manchester United.