Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Penyebab Newcastle Terdegradasi dari Premier League

By Beri Bagja - Kamis, 12 Mei 2016 | 12:14 WIB
Para pemain Newcastle United meninggalkan lapangan dengan rasa frustrasi usai timnya tertahan tanpa gol di kandang Aston Villa, 7 Mei 2016. (STU FORSTER/GETTY IMAGES)

2. Problem di kedua kutub lapangan


Aleksandar Mitrovic (depan) dan Georginio Wijnaldum merayakan gol Newcastle United saat menghadapi West Bromwich Albion, 6 Februari 2016.(IAN MACNICOL/GETTY IMAGES)

Masalah teknis penting yang menyebabkan kemerosotan Newcastle ialah munculnya kelemahan di kedua kutub lapangan.

Lini belakang dan lini depan mereka sama buruknya. Dari segi defensif, klub menderita 64 gol alias terbanyak kedua setelah tim juru kunci, Aston Villa (72).

Pada sektor berlawanan, barisan penyerang memberikan kontribusi sangat minim. Tak heran bila pemain tersubur justru muncul dari lini tengah, yakni Georginio Wijnaldum.

Gelandang Belanda tersebut mencetak 9 gol, itu pun dengan 4 buah di antaranya muncul dalam satu laga saat menghadapi Norwich (18/10/2015). Sumbangan bomber Aleksandar Mitrovic kalah satu gol dari Wijnaldum.