Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kedua pasangan bahkan harus melewati fase adu setting terlebih dulu untuk menentukan pemenang.
Pasca-imbang pada kedudukan 20-20, Della/Rosyita dan Jung/Shin melanjutkan persaingan mereka sampai skor 27-27.
Namun, dua poin beruntun yang dimenangi Della/Rosyita memastikan mereka tampil sebagai pemenang dan berhak atas satu tempat pada babak kedua.
Dari nomor ganda putra, pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya wakil tersisa Indonesia di China Masters.
Fajar/Rian melangkah ke babak kedua setelah mengalahkan wakil Jepang, Hiroyuki Saeki/Ryota Taohata, 21-19, 16-21, 21-19.