Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Hal Menarik dari Kemenangan Liverpool atas Borussia Dortmund

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 15 April 2016 | 07:12 WIB
Para pemain Liverpool merayakan kemenangan atas Borussia Dortmund dalam laga leg kedua perempat final Liga Europa di Anfield, Liverpool, Kamis (14/4/2016). (CLIVE BRUNSKILL/GETTY IMAGES)

 


3. Garansi semifinal Liverpool

Kesuksesan Liverpool menembus semifinal Liga Europa musim 2015-2016 bukan saja membuka peluang tim Merseyside itu menjuarai turnamen antarklub Eropa tersebut.


Pemain Liverpool, (ki-ka) Divock Origi, Mamadou Sakho, dan Philippe Coutinho merayakan gol Sakho saat Liverpool bersua Borussia Dortmund dalam laga kedua perempat final Liga Europa, Kamis (14/4/2016).(OLI SCARFF/AFP )

 

Kemenangan Liverpool atas Dortmund juga meneruskan catatan positif yang mereka miliki sejak musim 2000-2001.

Dari enam kali mencapai perempat final kompetisi antarklub Eropa (termasuk Liga Champions dan Piala Winners), Liverpool lima kali sukses meneruskan langkah mereka hingga ke semifinal.

Enam partai perempat final yang mereka lakoni adalah Liga Europa musim 2000-2001, 2002-2003, 2009-2010, serta 2015-2016, dan Liga Champions 2004-2005 dan 2007-2008.

Kegagalan The Reds ke semifinal terjadi saat mereka kandas pada perempat final Liga Europa musim 2002-2003.