Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristian Brocchi, Godaan Penguasaan Bola dan 50 Gol Milan Primavera

By Minggu, 20 Maret 2016 | 14:45 WIB
Pemain SS Lazio, Cristian Brocchi merayakan kemenangan setelah pertandingan Serie A melawan Brescia Calcio di Stadio Olimpico tanggal 3 Oktober 2010, Roma, Italia. (PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES)

Milan kerap tampil dominan dan dan menang dengan skor mencolok seperti 4-0, 4-1, 5-0, dan 6-1. Pada 2014/15, skuat arahan Brocchi mengemas 102 gol!

"Musim ini (2014/15) kami banyak melakoni latihan teknik dan penguasaan bola," kata pemain primavera Milan, Michael Fabbro, kala ditanya perbedaan Brocchi dengan pelatih tim sebelumnya, Inzaghi.


Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi.(Giorgio Cosulich/Getty Images)

Sudah bukan rahasia lagi bahwa Berlusconi fanatik sepak bola menyerang berbasis penguasaan bola.

Karena itu, Sang Presiden kerap risih kala melihat Milan senior arahan Mihajlovic jarang mengendalikan permainan di Serie A 2015/16.

Tatkala Milan besutan Miha kesulitan bikin gol, skuat primavera racikan Brocchi malah sudah 50 kali menggetarkan jala gawang lawan di musim 2015/16.

Anak asuh Brocchi berstatus tim tertajam dikompetisi primavera musim ini.

Fakta itu jelas membuat Berlusconi kian tergoda menjadikan Brocchi sebagai suksesor Mihajlovic.

Siap berjudi lagi Berlusconi?

[video]https://video.kompas.com/e/4799333741001_ackom_pballball[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P