Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kami tahu pertandingan berikutnya melawan Sunderland adalah derbi dan itu akan menjadi penting untuk semua orang. Saya merasa fans benar-benar mendukung dan mereka akan menjadi pemain ke-12 untuk pertandingan nanti," kata Benitez.
Baca Juga:
Dia pun antusias menjalani tantangannya di Newcastle karena reaksi positif para stakeholders klub.
"Saya menyukai staf, penggemar, dan seluruh orang di balik Newcastle, semuanya positif. Sekarang, kami harus memberi apa yang mereka inginkan di lapangan," ucapnya.
Premier League bukan hal yang baru bagi Benitez. Pasalnya, dia sempat menangani Liverpool dalam kurun waktu 2004-2010. Bersama The Reds, Benitez mempersembahkan empat gelar bergengsi, termasuk sebuah trofi Liga Champions pada musim 2004-2005.
Catatan impresif Benitez tersebut yang membuat pendukung Newcastle berharap agar klub kesayangannya mampu lepas dari jurang degradasi.
"Kami memiliki banyak hal yang harus dilakukan dan para pemain perlu istirahat serta bekerja keras," tutur Benitez.
WATCH: Rafa Benitez reflects on Newcastle's display at Leicester.
— Sky Sports MNF (@SkySportsMNF) March 14, 2016
Full video: https://t.co/4pAWDPOjun #MNF https://t.co/2X1hmpLeNm