Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Gol CR7 Porak-porandakan Celta Vigo

By Septian Tambunan - Minggu, 6 Maret 2016 | 00:00 WIB
Pemain Real Madrid merayakan kemenangan 7-1 atas Celta Vigo dalam pertandingan La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, 5 Maret 2016. (GERARD JULIEN/AFP)

Baca Juga:

Tak butuh waktu lama, Ronaldo kembali menggetarkan jala Celta pada menit ke-65. Memanfaatkan operan Isco dari dalam kotak penalti, CR7 dengan mudah menceploskan si kulit bulat untuk mengukir hat-trick dan membuat skor menjadi 4-1

Masuknya Jese Rodriguez yang menggantikan Borja Mayoral semakin mempertajam lini serang Madrid.

Enam menit berada di lapangan, Jese langsung mengemas assist. Eksekusi sepak pojok dia berhasil dikonversi oleh Ronaldo untuk membawa Madrid unggul 5-1.

Belum puas dengan itu, Jese ikut menyumbangkan gol pada menit ke-78. Memanfaatkan kecepatan dan kemampuan dalam menggiring bola, dia tak terhentikan untuk menambah keunggulan Madrid menjadi 6-1.

Serupa dengan aksi Jese, Gareth Bale menunjukkan skill individunya dan menambah pesta gol Madrid pada menit ke-81 menjadi 7-1.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 7-1 tetap tidak berubah.

Real Madrid 7-1 Celta Vigo (Pepe 41', Cristiano Ronaldo 50', 58', 64', 76', Jese Rodriguez 77', Gareth Bale 81' ; Iago Aspas 62')

Real Madrid (4-3-3): 1-Keilor Navas; 4-Sergio Ramos, 3-Pepe, 23-Danilo, 15-Daniel Carvajal (12-Marcelo 77'); 14-Casemiro, 22-Isco (11-Gareth Bale 65'), 16-M. Kovacic; 7-Cristiano Ronaldo, 18-Lucas Vazquez, 29-Borja Mayoral (20-Jese Rodriguez 70')

Pelatih: Zinedine Zidane

Celta Vigo (4-2-3-1): 13-Ruben Blanco; 2-Hugo Mallo, 21-Planas, 20-Sergi Gomez, 19-Jonny Castro; 14-Fabian Orellana, 5-Marcelo Diaz, 18-Daniel Wass (12-Claudio Beauvue 77'), 8-Pedro Hernandez (6-Nemanja Radoja 35'), 10-Nolito; 9-Iago Aspas (11-John Guidetti 67')

Pelatih: Eduardo Berizzo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P