Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Esteban Vizcarra, Bukan Lagi Sekadar Alternatif

By Sabtu, 5 Maret 2016 | 13:53 WIB
Esteban Vizcarra, tajam saat dimainkan sebagai penyerang. (SUCI RAHAYU/BOLA/JUARA.NET)

Peringatan

Nil bisa jadi sedikit menyesali keputusan terakhirnya itu. Pasalnya, dalam balutan seragam Arema Cronus sekarang, Vizcarra tampil cukup tajam kala dimainkan di lini depan Tim Singo Edan.

Keputusan memainkan pemain berusia 29 tahun ini sebagai penyerang dimulai sejak era kepelatihan Joko Susilo.

Awalnya, Vizcarra diniatkan sebagai alternatif gol selain Cristian Gonzales.

Namun, dengan koleksi lima gol semasa di bawah polesan Joko, Vizcarra malah memperlihatkan sinyal bahwa ia layak dijadikan penggedor utama.

Ketajaman Vizcarra berlanjut saat Arema dibesut Milomir Seslija.

Buktinya tersaji kala ia mengemas dua gol sekaligus di partai pembuka Kera Ngalam di Piala Gubernur Kalimantan Timur kontra Gresik United. Ia seperti tak mau kalah dari Gonzales maupun Antonio Putra.


Gelandang Arema Cronus, Esteban Vizcarra, saat mengikut sesi latihan tim.(SUCI RAHAYU/JUARA.net)

Milo juga menempatkan Vizcarra lebih dekat dengan gawang lawan, seperti yang dilakukan Joko, dengan skema 4-3-3.

Kendati sejatinya merupakan pemain bertipe fluid yang tidak bisa diam di satu posisi atau wilayah permainan, Vizcarra mengaku sempat membutuhkan waktu untuk beradaptasi.