Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Hal Menarik dari Partai Juventus Vs AS Roma

By Beri Bagja - Senin, 25 Januari 2016 | 07:23 WIB
Para pemain Juventus merayakan kemenangan tim mereka atas AS Roma dalam laga Serie A di Juventus Stadium, 24 Januari 2016. (MARCO LUZZANI/GETTY IMAGES)

Juventus telah mengamankan 11 tripoin beruntun di Serie A. Rekor kemenangan tanpa putus terpanjang dalam sejarah mereka tercatat pada musim 2013-2014.

Kala itu, tim Bianconeri asuhan Antonio Conte mencatat 12 kemenangan konsekutif. Skuat racikan Massimiliano Allegri musim ini tinggal butuh tambahan tiga poin di kandang Chievo (31/1/2016) guna menyamai rekor tersebut.

Sementara itu, rekor kemenangan beruntun terbanyak dalam semusim di kompetisi Serie A masih menjadi milik skuat Inter 2006-2007 dengan jumlah 17 partai.

4. Strategi Spalletti


Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, saat memimpin pasukannya bertandang ke Juventus, 24 Januari 2016.(VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES)

Hasrat pendukung Roma melihat tim mereka yang dinamis terjawab secara bertahap. Dalam dua partai bersama pelatih Luciano Spalletti, Roma dua kali pula mengalami perubahan strategi dalam susunan pemain.

Setelah memakai 4-2-3-1 pekan lalu, Spalletti pada laga ini memperkenalkan pola 3-4-1-2 sebagai pedoman sebelas awal. Sebelum Spalletti tiba, Roma asuhan Rudi Garcia sangat identik dengan formasi 4-3-3.

Hanya, revolusi tersebut belum berbuah kemenangan bagi I Lupi. Sebelum ditekuk Juve pekan ini, Roma ditahan tim juru kunci, Verona, pekan lalu dengan skor 1-1.

5. Roma Game Over?

Akibat kekalahan dari Juventus, Roma disebut sudah harus melupakan peluang mereka menjuarai liga.

"Game over scudetto untuk Roma." Begitu bunyi tulisan di Sportmediaset.

Edin Dzeko cs kini sudah terpaut 12 poin dari pemimpin klasemen, Napoli. Roma tak beranjak dari peringkat ke-5 dalam enam pekan terkini.

Mereka pun sudah harus siap menghadapi ancaman Milan, Sassuolo, Empoli, dan Lazio dalam persaingan memperebutkan jatah ke zona antarklub Eropa musim depan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P