Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Hotspur, Terlalu Ambisius Bicara Gelar EPL

By Sabtu, 2 Januari 2016 | 12:01 WIB
Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Norwich City pada lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Sabtu (26/12/2015). (Matthew Lewis/Getty Images)

Cukup bijaksana jika pelatih asal Argentina itu memikirkan upaya terbaik guna merebut tiket ke Liga Champion musim depan, kompetisi yang baru satu kali mereka ikuti, yaitu pada 2010-2011.

Tottenham pada dasarnya tidak cukup berpengalaman mempertahankan tempat di zona Liga Champion sampai akhir musim.

Dalam empat kesempatan berada di empat besar sejak 1992-1993, Tottenham gagal mempertahankan status tersebut dua kali, yakni pada 1995-1996 dan 2005-2006.

Meski begitu, dua keberhasilan berada di empat besar klasemen akhir terjadi di beberapa musim belakangan, yakni pada 2009-2010 dan 2011-2012.

Terlepas dari faktor sejarah yang kurang mendukung, prestasi Tottenham sesungguhnya sedang positif. Sejak pekan kedelapan 2015-2016, grafik posisi mereka terus menanjak.

Asalkan terus konsisten meraup poin sembari berharap para pesaing tergelincir, optimisme Pochettino terhadap gelar liga mungkin dapat terwujud.

Penulis: Theresia Simanjuntak

[video]https://video.kompas.com/e/4680438378001_ackom_pballball[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P