Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tunjukkan Rasa Cinta, Maldini Kritik Pedas Milan

By Septian Tambunan - Senin, 7 Desember 2015 | 15:22 WIB
Kapten AC Milan, Paolo Maldini (memegang piala), mengangkat trofi Piala Super Eropa usai menaklukkan FC Porto 1-0 di Stade Louis II, Monte Carlo, Monaco, 29 Agustus 2003. (BEN RADFORD/GETTY IMAGES)

 [video]https://video.kompas.com/e/4648914905001_ackom_pballball[/video]

"Tidak mudah tiba di klub seperti Milan, dengan torehan masa lalu yang begitu cemerlang. Saya tidak setuju jika pelatih debutan dalam beberapa tahun terakhir disebut pertaruhan besar. Clarence Seedorf sendiri memiliki beberapa hasil yang luar biasa," tutur Maldini.

"Milan membutuhkan seseorang yang dapat mengguncang tim bergerak ke atas dan Mihajlovic adalah orang tersebut," ucap ayah dari Christian dan Daniel itu.

Dengan setumpuk prestasi selama memperkuat Il Diavolo Rosso dari era 1985-2009, Maldini dianggap pantas menyampaikan masukannya.

Apalagi, jika kita menoleh ke belakang tentang beragam rekor yang ia pegang, seperti jumlah penampilan terbanyak (902) untuk Milan. Bahkan, lima trofi Liga Champions sudah ia persembahkan untuk publik San Siro.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P