Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duet Morata-Dybala Berpotensi Sulitkan Inter

By Firzie A. Idris - Minggu, 18 Oktober 2015 | 15:39 WIB
Alvaro Morata dan Paulo Dybala, tengah tajam saat berduet di lini depan Juventus. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Hasilnya, Juventus tak terkalahkan. Duet Morata dan Dybala sebagai starter telah menghasilkan tiga gol dan dua assist yang lahir di gim kontra Sevilla (1 gol Morata) dan Bologna (1 gol, 2 assist Morata dan 1 gol Dybala).

Total gol itu tidak termasuk sebiji gol Dybala ke gawang Chievo (12/9) karena gol tersebut lahir usai Morata digantikan pada menit ke-73.

Morata juga punya kenangan indah membobol gawang Inter. Pemain berusia 22 tahun itu adalah sang pencetak gol kemenangan 2-1 Juventus di Stadion Giuseppe Meazza pada 16 Mei 2015.

Fakta-fakta tersebut membuat Sami Khedira percaya diri menghadapi tim tuan rumah.

“Inter memang memulai musim secara baik, tapi Juventus adalah tim top dengan pemain-pemain cemerlang. Kami punya kekuatan di lini tengah dan memiliki kualitas setara di semua area,” kata gelandang asal Jerman itu kepada Sky Sport Italia.

Kami sepenuhnya fokus pada laga Minggu. Kami tahu laga itu akan sulit, tapi kami harus pulang dengan membawa hasil positif dan menampilkan performa hebat,” ucap Khedira.

BACA JUGA: Para Pemain Kunci Juventus Kontra Internazionale


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P