Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Catatan Sejarah: 23 Oktober

By Jumat, 23 Oktober 2015 | 16:08 WIB

1994

Mantan winger andalan timnas Swedia dan Arsenal, Freddie Ljungberg, memulai karier profesionalnya tepat pada 21 tahun yang lalu bersama Halmstads BK.

Kala itu, Halmstads BK bertandang ke Stockholm untuk berhadapan dengan AIK, dalam kompetisi Allsvenskan (kompetisis sepak bola tertinggi di Swedia). Halmstads kalah dengan skor 2-1.

Permainan Ljungberg berkembang signifi kan sehingga beberapa klub ternama di Eropa seperti Barcelona, Chelsea, Aston Villa, Parma, dan Arsenal, tertarik meminangnya.

Arsenal lantas menjadi pilihan. Ia hijrah ke Kota London pada 1998 dengan biaya transfer tiga juta pound (sekarang sekitar 63,268 miliar rupiah).


Freddy Ljungberg (Foto: Flicker)