Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Per Are Rohmi mengatakan, NTB ingin mengadopsi pariwisata olahraga sebagai salah satu daya tarik.
Baca Juga: Jack Miller Bicara Masa Depan Jika Tak Dapat Tempat di Tim Pabrikan Ducati
Pemerintah menyadari NTB cocok sebagai tempat berkembangnya wisata olahraga atau sport tourism.
“Dengan potensi dan karakteristik yang dimiliki, dan investasi besar ke MotoGP dan potensi investasi di masa depan ke dalam Formula 1, kami yakin kami dapat mengembangkan platform pariwisata olahraga yang hebat,” kata Rohmi.
Untuk itulah serangkaian agenda wisata olahraga beberapa kali telah digelar di NTB.
Di antaranya, ultra-marathon pertama di Sumbawa tahun 2018 dengan peserta dari seluruh dunia. Selain olahraga motor dan lari, di daerah ini juga telah digelar turnamen bersepeda Tour de Lombok pada tahun 2017 yang rutenya membentang sepanjang 480 km, dari Mandalika ke Mataram.
Penulis : Kontributor Mataram, Karnia Septia
Editor : David Oliver Purba
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Gelar MotoGP di Mandalika, Wagub NTB Rayu Pengusaha Prancis Investasi di Lombok"