Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baik Ahsan/Hendra maupun Hoki/Kobayashi langsung saling serang dan berebut poin hingga imbang 3-3.
Beberapa kesalahan sempat dilakukan Ahsan/Hendra sehingga membuat mereka tertinggal 4-7.
Beberapa pukulan Ahsan/Hendra kerap membentur net dan gagal mendaratkan shuttlecock ke lapangan pasangan Jepang.
Baca Juga: Indonesia Open 2019 - Penakluk Jonatan Christie: Saya Banyak Belajar dari Jojo
Pasangan berjulukan The Daddies tersebut pun makin tertinggal 6-11.
Ahsan/Hendra kembali terus menerus membuat unforced error, mereka pun makin tertinggal 8-14.
Sempat mulai menemukan ritme bermain, lagi-lagi net menjadi penghalang bagi Ahsan/Hendra meraih poin.
Sementara, pasangan Jepang yang makin berada di aats angin terus melancarkan smash tajam ke arah Ahsan/Hendra hingga unggul 16-9.
Baca Juga: Indonesia Open 2019 - Takahashi/Matsutomo Sempat Kena Demam
Skor Ahsan/Hendra akhirnya berdigit dua angka saat mereka mampu mempertipis jarak menjadi 11-16.