Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hoki/Kobayashi mengantongi tiket final setelah menaklukkan Li Junhui/Liu Yuchen (China) yang merupakan juara dunia tahun lalu, dengan skor 21-19, 21-13.
Ahsan/Hendra punya bekal positif menghadapi Hoki/Kobayashi. Pada semifinal Indonesia Open 2019, Ahsan/Hendra mengalahkan Hoki/Kobayashi, 17-21, 21-19, 21-17.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia BWF 2019 - Okuhara Tantang Pusarla V Sindhu di Final Tunggal Putri
Rangkaian final Kejuaraan Dunia 2019 akan digelar pada Minggu (25/8/2019), mulai pukul 12.00 waktu setempat atau 17.00 WIB.
Pertandingan dibuka dengan laga ganda putri dan final ganda putra akan menjadi penutup rangkaian laga puncak.
Berikut jadwal lengkap pertandingan final Kejuaraan Dunia 2019.
WD: Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (1/JPN) vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (2/JPN)
WS: Nozomi Okuhara (3/JPN) vs Pusarla Venkata Sindhu (5/IND)
MS: Kento Momota (1/JPN) vs Anders Antonsen (5/DEN)
XD: Zheng Siwei/Huang Yaqiong (1/CHN) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (4/THA)
MD: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (4/INA) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (12/JPN)
TVRI sebagai pemilik hak siar tayangan Kejuaraan Dunia BWF 2019 akan kembali menayangkan secara langsung laga-laga tersebut bagi para penggemar bulu tangkis.