Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain itu, Marc Marquez yang pernah ditikung pada lawannya pada putaran terakhir dalam dua balapan sebelumnya juga membuat rasa optimisme Quartararo semakin menebal.
"Saya kini lebih percaya diri karena tahu bahwa Marc tetap bisa disalip meski dia berstatus juara dunia, dia hanya manusia biasa seperti pembalap lain," sambung rekan satu tim Franco Morbidelli itu.
Baca Juga: Hasil Undian China Open 2019 - Pembuktian Bagi Marcus/Kevin
Pembalap bernomor 20 itu mengaku sangat menikmati momen-momen duelnya dengan sang juara dunia MotoGP 2018 tersebut.
Lebih jauh lagi, Quartararo menyebut jika persaingannya dengan Marc Marquez untuk merebut satu tempat terbaik pada MotoGP San Marino 2019 menjadi momen yang tak terlupakan dalam hidupnya.
"Ketika Anda berada di depan pembalap juara dunia tujuh kali selama 20 lap, dan dia menyalip Anda sebelum Anda menyalip dia, hal itu sangat membahagiakan," tuturnya lagi.
Baca Juga: Intens! Juru Bicara Devid Beckham Bertemu dengan Ayah Messi di Miami
"Terakhir kali saya finis di belakang Marquez adalah pada MotoGP Barcelona 2019, tetapi selisih waktunya nyaris tiga detik. Sekarang selisih waktu kami sangat tipis," kata Fabio Quartararo mengakhiri.
Fabio Quartararo kini berada di posisi ketujuh klasemen sementara pembalap MotoGP 2019 dengan koleksi 112 poin.
Adapun Marc Marquez masih berada pada puncak klasemen dengan 275 poin.