Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam kesempatan yang sama, Momota diminta tetap sabar dan tidak terburu-buru untuk memulihkan kondisi fisiknya.
"Saya harap dia akan melakukan yang terbaik tanpa tekanan, tidak terburu-buru. Tidak terlalu keras dengan dirinya sendiri dan sabar," kata Kinji Zeniya, dilansir JUARA.net dari The Star.
Momota sendiri dikabarkan akan kembali ke Jepang untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut pada hari Rabu (15/1/2020) besok.
Baca Juga: Aneh Parah! Ini 5 Olahraga Paling Kocak di Dunia yang Bisa Kita Saksikan
"Lukanya akan sembuh, tetapi apa yang akan terjadi dengan memarnya nanti?," imbuh Zeniya lagi.
"Saya tahu cedera akibat kecelakaan mobil dapat muncul setelah beberapa waktu," katanya mengakhiri.
Sebelumnya, Momota sudah menyatakan bahwa dirinya akan absen pada turnamen Indonesia Masters 2020 yang mulai bergulir hari ini, Selasa (14/1/2020).
Baca Juga: Bertarung Memakai Ganja, Mike Tyson Nyaris Bikin Lawan Tewas!