Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akan Kembali Berlatih, Fisik Jadi Prioritas Utama Kento Momota

By Agung Kurniawan - Jumat, 31 Januari 2020 | 21:48 WIB
Pemain bulu tangkis Jepang, Kento Momota, saat beraksi di Malaysia Masters 2020. (twitter.com/BA_Malaysia)

Setelah itu, pebulu tangkis berusia 24 tahun itu baru memikirkan untuk tampil dan berkompetisi lagi di level dunia.

"Saya sudah lama sekali tidak berlatih dan melewatkan beberapa turnamen, jadi sekarang ini prioritas saya adalah mempersiapkan kondisi fisik saya lebih dulu," ucap Momota.

"Dan kemudian, secara bertahap saya berharap untuk bisa segera kembali berkompetisi," tuturnya menjelaskan.

Baca Juga: Cerita Cristiano Ronaldo yang Gagal ke Liverpool Gara-gara Doku

Dia juga berkomitmen untuk berlatih dengan keras agar bisa meraih prestasi-prestasi mentereng sebagai rasa terima kasihnya kepada para penggemar.

"Saya akan terus berlatih keras dan akan segera kembali bermain sebagai bentuk rasa terima kasih saya atas dukungan para pihak yang telah mendukung saya," kata dia mengakhiri.

Meski Kento Momota telah memastikan diri bakal segera kembali menjalani rutinitas latihan, ia tetap tak akan memperkuat tim putra Jepang pada Kejuaraan Asia Beregu 2020 di Filipina, 11-16 Februari nanti.

Sebagai gantinya, Jepang akan membawa empat tunggal putra lain yakni Kenta Nishimoto, Kanta Tsuneyama, Koki Watanabe dan Kodai Naraoka.

Baca Juga: Punya Tendangan Bebas Dewa! Juninho Pernambucano Beberkan Inspirasinya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P