Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.net - Pemain Persib Bandung, Wander Luiz, tengah menjadi sorotan lantaran dia dinyatakan positif terpapar virus corona atau Covid-19.
Kabar mengejutkan datang dari salah satu pemain Persib Bandung, Wander Luiz, lantaran dia dinyatakan positif terpapar virus corona pada Jumat (27/3/2020).
Berita Wander Luiz yang terpapar virus corona tersebut sontak membuat jagad sepak bola Indonesia kaget.
Tak hanya itu, pemain berkebangsaan Brasil itu juga menjadi sorotan media asal Vietnam, Bongda.com.vn.
Baca Juga: Sukses Sebagai Petinju, Mike Tyson Ternyata Lakukan Rutinitas Gila ini
Media Vietnam tersebut memberi tajuk kepada pemain berusia 28 tahun itu dengan judul "Former player Becamex Binh Duong was infected with corona virus."
Sebelum datang ke Persib Bandung, Wander Luiz pernah merumput di Liga Vietnam bersama tim Becamex Binh Duong.
Pada musim 2018 ia bermain untuk klub Vietnam lain, Can Tho dan Quang Nam serta Long An pada musim 2017.
Melalui video yang diunggah dalam laman instagramnya, Wander Luiz sendiri mengaku dalam kondisi baik.
"Hello bobotoh, jadi saya mendapatkan tes corona kemabli dan itu positif. Tapi aku merasa baik-baik saja, tidak ada gelaja," ujar Wander Luiz.
Dia pun akan menjalani isolasi mandiri guna memulihkan kondisinya seperti sedia kala.
"Saya mengikuti pedoman, saya telah mengisolasi diri saya berharap semoga semuanya baik-baik saja," ujar Wander Luiz.
"Saya ingin berterima kasih kepada semua orang di Persib dan tim medis untuk proses tes dan dukungan.
"Tolong jaga diri dan tetap sehat. Semoga semuanya baik-baik saja dan saya bisa mulai bermain sepak bola lagi," ujarnya.
Baca Juga: Gim-gim Populer Ini Janjikan Keseruan saat Beraktivitas di Rumah Aja