Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Keren, Dustin Poirier Jaga Rekor Lepaskan 6 Pukulan per Menit

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 28 Juni 2020 | 16:20 WIB
Duel sengit Dustin Poirier kontra Dan Hooker di UFC on ESPN 12, Sabtu (27/6/2020) di UFC APEX, Las Vegas. (TWITTER @UFCNEWS)

Namun, dia kemudian mengambil alih kendali pada tiga ronde berikutnya.

Statistik significant strikes pada laga melawan Dan Hooker mengonfirmasi salah satu kelebihan yang dimiliki Dustin Poirier.

Baca Juga: Dari Amanda Nunes sampai Francis Ngannou, Para Jagoan Puji Duel Poirier vs Hooker

Selama kariernya di kelas ringan UFC, Poirier memang dikenal sebagai petarung yang agresif dan efektif dalam mendaratkan pukulan telak.

Seperti dikutip Juara.net dari MMA Junkie, selama ini Poirier tercatat membuat rata-rata 6,51 significant strikers per menit.

Angka itu adalah nomor tiga terbanyak sepanjang sejarah kelas ringan UFC.

Poirier hanya kalah dari Justin Gaethje (7,74) dan Timothy Jerome "TJ" Grant (6,83).

Statistik laga melawan Hooker memperlihatkan Poirier bisa menjaga rekornya.

Membuat total 153 significant strikes dalam duel 25 menit, Poirier melepaskan rata-rata 6,12 pukulan telak per menit.

   

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P