Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sayang, hingga kini dulu duel McGregor melawan Pacquiao belum juga tercium bakal benar terjadi atau tidak.
Meski demikian, bukan The Notorious namanya jika cepat menyerah dalam mengajak lawannya berduel.
Di sela-sela momen yang tidak mungkin membahas duel, McGregor bahkan bisa dengan mudah memberikan tantangan.
Thank you Emmanuel, 170. https://t.co/34aoWV5gKI
— Conor McGregor (@TheNotoriousMMA) July 16, 2020
Baca Juga: Diberi Pelajaran Manny Pacquiao, Petinju Ini Janji Takkan Kalah Angka Lagi
Hal tersebut terjadi pada saat hari ulang tahun McGregor pada 14 Juli lalu.
Pacquiao yang punya kedekatan dengan mantan pemegang sabuk juara UFC itu langsung memberinya ucapan selamat ulang tahun.
"Selamat ulang tahun, McGregor," kata Pacquiao.
Yang jadi menarik, McGregor membalas ucapan tersebut dengan sebuah godaan untuk melakukan duel dengannya.
"Terima kasih Emmanuel, 78 kg," balas McGregor.
Melihat godaan duel tinju dari McGregor tersebut, Pacquiao masih belum memberikan jawaban.
Tidak heran jika Pacquiao masih menyisihkan beberapa tantangan duel untuknya.
Pasalnya saat ini memang petinju berjulukan Pac Man itu masih sibuk menjalankan tugasnya sebagai senator di Filipina.
Baca Juga: Pernah Dihabisi Manny Pacquiao, Petinju Ini Ngaku Belum 100 Persen