Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Ini seperti Daud lawan Goliat. Dia monster raksasa, kita tahu itu. Saya adalah Daud yang kecil yang hanya punya Tuhan di sisinya. Tetapi, hanya itulah yang saya butuhkan."
Jones memang cukup tepat mendeskripsikan duel ini seperti Daud melawan Goliat.
I. AM. BACK. #legendsonlyleague. September 12th vs @RealRoyJonesJr on #Triller and PPV #frontlinebattle @TysonLeague pic.twitter.com/eksSfdjDzK
— Mike Tyson (@MikeTyson) July 23, 2020
Baca Juga: Dewa Perang Bangkit dalam Diri Mike Tyson, tetapi Tolak Tawaran Rp300 M
Selama kariernya, Jones lebih banyak bertarung di kelas menengah, super menengah, atau berat ringan, yang artinya di bawah kelas berat.
Dia memang pernah menjadi juara kelas berat WBA saat mengalahkan John Ruiz pada 1 Maret 2003.
Akan tetapi, duel kelas berat itu pun sudah menempatkan Jones sebagai Daud yang menantang Goliat.
Ketika itu Jones naik ke ring dengan berat badan hanya 88 kg, sementara Ruiz mencapai 103 kg.
Seperti kemenangan Daud atas Goliat, kesuksesan pada 2003 itu juga menjadi sebuah peristiwa langka.
Jones menjadi petinju pertama dari kelas menengah yang bisa menjuarai kelas berat dalam 106 tahun.