Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Petarung Cadangan Jagokan Khabib Nurmagomedov Bakal Bekuk Justin Gaethje

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 23 September 2020 | 08:00 WIB
Petarung MMA yang baru direkrut UFC, Michael Chandler. (MMA FIGHTING)

"Anda gila jika menyangka Justin akan bisa mendaratkan pukulan demi pukulan seperti yang dilakukannya terhadap Tony Ferguson."

Baca Juga: Merasa Jagoan, Petarung Anyar UFC Sebut Khabib Nurmagomedov Pegulat SMA

"Saya suka pertarungan Justin melawan Ferguson karena Ferguson hanya berdiri di depan Justin menjadi target. Dia memang sengaja menerima pukulan agar bisa mendaratkan pukulannya sendiri."

"Khabib tidak seperti itu. Khabib tidak akan selalu berada di depan Justin. Saya pikir nanti Justin akan banyak berada dalam posisi memunggungi Khabib."

"Pukulan dan tendangan bawahnya jadi tidak akan efektif untuk melawan Khabib."

"Saya tidak akan bilang Khabib bakal menang secara dominan, tetapi kita akan tetap melihat pertarungan tipe Khabib-esque," lanjut Ferguson.

Khabib mengusung rekor tidak terkalahkan (28-0) menuju UFC 254 sementara Gaethje punya catatan 22-2 dalam 24 pertarungannya.

Chandler sendiri direkrut UFC dengan catatan pernah tiga kali menjadi juara kelas ringan Bellator dan punya rekor 21-5 dalam karier profesionalnya.

Banyak pihak menyebut Chandler adalah jagoan kelas ringan terbaik yang tidak pernah mentas di UFC.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P