Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kulit kepalanya juga robek karena head butt pertama.
Bukan itu saja, Williams ternyata naik ke oktagon UFC Fight Island 4 dengan membawa cedera di tulang belakangnya.
Baca Juga: Sudah Dibayar Full oleh UFC, Dustin Poirier Siap Tebus dengan Darah
"Ada yang retak di tulang belakang bagian C-3," kata Williams seperti dikutip Juara.net dari MMA Junkie.
Retak di tulang belakang ini rupanya dialami Williams dalam laga sebelum UFC Fight Island 4.
Dia tampil di Dana White's Contender Series 33 pada 15 September.
Kala itu dia meraih kemenangan dan mendapatkan kontrak dari UFC untuk melakoni debutnya di Fight Island.
Kendati mengalami cedera parah, Williams tidak lantas merasa jeri dengan profesi yang digelutinya.
"Inilah permainan pertarungan. Kami datang ke sini untuk bertarung. Inilah keindahan permainan pertarungan, kawan," kata Williams di akun Instagram-nya.