Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Dibenci Setengah Mati, Oscar De La Hoya Masih Berharap pada Bos UFC

By Fiqri Al Awe - Jumat, 27 November 2020 | 11:00 WIB
Presiden UFC, Dana White. (TWITTER.COM/BLEACHERREPORT)

TWITTER.COM/FORBESSPORTS
Legenda tinju asal Amerika Serikat, Oscar De La Hoya yang punya intrik panas dengan bos UFC, Dana White.

Baca Juga: Jelang UFC 254, Oscar De La Hoya dan Bos UFC Sudah Gencatan Senjata?

Berkaca dari masa lalu, hubungan dua dedengkot ajang tarung ini sebenarnya tidak berlangsung dengan mesra.

Berbagai masalah selalu mengiringi nama De La Hoya dengan sang empunya UFC itu.

Yang terbaru pada tahun 2019, De La Hoya sempat mencoba mengakuisisi tempat hajatan duel UFC antara Jorge Masvidal dan Nate Diaz dengan cara menabrakkan dengan jadwal duel yang ia buat.

Sayang, usaha tengil De La Hoya yang sudah menggunakan nama dua petinju besar sekaliber Canelo Alvarez dan Sergey Kolalev berbuah gagal.

Kebencian setengah mati White pada De La Hoya juga berasal dari tingkah sang mantan petinju yang dianggap mencoba menghancurkan reputasi duel Conor McGregor melawan Floyd Mayweather Jr. beberapa tahun silam.

Baca Juga: Tak Akan Patuhi Peraturan, Begini Strategi Mike Tyson untuk Incar KO

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P