Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Bellator, Ini Organisasi MMA Pilihan Anthony Pettis setelah Cabut dari UFC

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 24 Desember 2020 | 09:00 WIB
Petarung UFC, Anthony Pettis. (instagram.com/showtimepettis)

Dengan Pettis memiliki rekor 24-10 di MMA profesional, para calon rivalnya di kelas ringan PFL juga punya catatan lumayan.

Schulte misalnya punya rekor 20-3-1, sementara Collard (18-8), Held (26-7), Case (17-7-1), dan Aubin-Mercier (11-5) juga lebih banyak berada di kolom kemenangan.

Kepada jurnalis ESPN, Ariel Helwani, Pettis mengungkapkan alasannya memilih PFL.

"Saya ingin mencoba menjadi juara dunia yang lain dan format PFL membuat saya bisa melakukannya dalam 12 bulan kemudian mencapainya lagi pada tahun berikutnya di kelas 170 pounds."

"Tawaran PFL sangat bagus dan mereka mempresentasikannya sebagai sebuah rekanan," ujar Pettis.

Baca Juga: Berhenti Mabuk-mabukan Jadi Kunci Mantan Juara UFC Kembali Beringas

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P