Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Shajidul Haque pernah mengalahkan semua jagoan top di Britania Raya dan Eropa. Luke Shanks adalah juara Cage Warriors."
"Mereka petarung-petarung top yang berada di level UFC dan saya mengalahkan mereka. Saya merasa sudah siap untuk UFC dan sudah lama merasa pantas berada di sana," ujar petarung berusia 24 tahun tersebut.
Saking ngebetnya bergabung ke UFC, Hadley bahkan mengaku siap jika dia harus tampil dulu di ajang yang dikenal sebagai audisi untuk UFC, yakni The Ultimate Fighter atau Dana White's Contender Series.
Baca Juga: Dana White Bocorkan Rahasia di Balik Cara UFC Meracik Pertarungan
"Jujur saja, saya merasa pantas langsung mendapatkan kontrak dari UFC berdasarkan apa yang sudah saya capai," ucap Hadley.
"Tetapi, kalau UFC menawarkan saya untuk tampil dulu di Contender Series atau Ultimate Fighter, tidak ada masalah. Saya akan melakukannya."