Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 258 - Gilbert Burns Bisa Ubah Culunnya Brasil di Kelas Welter

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 12 Februari 2021 | 11:00 WIB
Petarung UFC asal Brasil, Gilbert Burns. (instagram.com/gilbert_burns)

Padahal, di kelas lain, Brasil sudah memiliki banyak juara.

Di kelas berat misalnya, ada Antonio Rodrigo Nogueira, Junior dos Santos, dan Fabricio Werdum.

Vitor Belfort, Lyoto Machida, dan Mauricio Rua di kelas berat ringan.

Murilo Bustamante serta Anderson Silva pernah menjadi raja kelas menengah.

Di divisinya Khabib Nurmagomedov, kelas ringan UFC, ada nama Rafael dos Anjos.

Jose Aldo tercatat pernah lama menguasai kelas bulu.

Baca Juga: Seramnya Predator UFC, Bernapas Saja Bikin Orang Tertidur

Di kelas bantam ada Renan Barao dan di kelas terbang ada Deiveson Figueiredo yang masih berstatus juara sampai sekarang.

Di divisi perempuan, Brasil juga memiliki Amanda Nunes yang kini memegang sabuk juara kelas terbang dan bantam.

Seperti dikutip Juara.net dari ESPN, sebelum ini sudah ada 4 jagoan Brasil yang gagal dalam upaya merebut sabuk juara kelas welter UFC.