Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seperti dilansir Juara.Net dari cuitan dari akun Twitter yang sama, Derrick Lewis mengatakan bahwa ia ingin pertarungannya melawan Alistair Overeem berlangsung selama 3 ronde alias sebuah laga biasa bukan main event.
Pemilihan lawan sudah bisa menimbulkan pertanyaan.
Pasalnya, Lewis bisa mengalahkan Curtis Blaydes yang menempati ranking 2 dalam daftar penantang kelas berat.
Lawan impiannya, Alistair Overeem, kalah dari Alexander Volkov, yang saat ini menempati urutan ke-5 di klasemen kelas berat.
Lewis seharusnya menantang jagoan dengan peringkat lebih tinggi, tetapi ternyata malah memilih Overeem.
Jumlah rondenya juga bikin orang bertanya-tanya. Lewis sudah sukses di main event 5 ronde, tetapi malah meminta laga 3 ronde.
Baca Juga: Demi Manusia Penghancur, Raja KO Cuek Jadi Penantang Gelar Juara