Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ngendon di Satu Divisi, Khabib Tidak Pantas Jadi Petarung Nomor Satu UFC

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 25 Februari 2021 | 14:30 WIB
Khabib Nurmagomedov, tak kuasa menahan tangis setelah menang atas Justin Gaethje di UFC 254, Minggu (25/10/2020). (TWITTER @LGS_MMA)

Max Holloway tidak menyebut nama, tetapi pernyataannya jelas bisa menyindir Khabib Nurmagomedov.

Sepanjang kariernya di UFC, Khabib tidak pernah keluar jalur dan hanya mengendon di kelas ringan.

Walaupun semakin lama semakin sulit bagi dia untuk menjaga bobot badan yang ideal, Khabib tidak pernah mau mencoba berlaga di kelas yang lebih berat.

Pernyataan Holloway ada benarnya karena peringkat P4P memang mencampur semua petarung dari semua divisi.

Baca Juga: Stipe Miocic Disebut GOAT, bahkan Bisa Kalahkan Petarung Terhebat UFC

Mengikuti ukuran versinya, Holloway sendiri layak berada di peringkat P4P karena dia pernah berkelana ke kelas ringan.

Jon Jones sebetulnya juga kurang sah berada di peringkat tersebut jika pernyataan Holloway yang jadi ukuran.

Pasalnya, Jones sempat lama hanya berkutat di kelas berat ringan.

Tetapi, sekarang Jones akan segera pantas masuk peringkat karena dia dalam waktu dekat bakal menjajal kelas berat.

Lebih jauh lagi, jika ukuran Holloway dipakai, maka hanya 2 dari 10 jagoan teratas saat ini yang sebetulnya layak masuk peringkat P4P.