Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Di pertarungan kedua kami (UFC 215), semua sungguh berjalan baik bagi saya," ungkap Shevchenko dilansir Juara.net dari TASS.
"Hanya, ada sebuah detail kecil yang karena hal tersebut, juri menyatakan saya kalah,"
"Saya yakin saya memenangi pertarungan tersebut," tandas jagoan UFC asal Kirgistan ini.
Atas dasar dendam dalam dua pertarungan sebelumnya itu, Shevchenko menjadi semakin bersemangat menggelar trilogi dengan Nunes.
Meski begitu, rupanya ada satu syarat penting yang wajib dirinya dan Nunes penuhi jika ingin tirlogi akbar ini terjadi.
"Pertarungan ketiga sudah ada di depan mata. Duel ini akan terjadi jika semua tetap pada jalannya," ujar Shevchenko.
"Duel trilogi ini bakal terjadi jika dia tetap mendominasi di kelasnya dan saya juga mendominasi di divisi saya," tutup jagoan UFC berjulukan Bullet itu.
Tidak heran jika perseteruan Shevchenko-Nunes merupakan salah satu yang terbaik.
Baca Juga: Ratu Kelas Terbang UFC Tidak Mau Lama-lama Absen Gebuki Lawan