Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Balas Dendam Sempurna, Begini Prediksi Conor McGregor untuk Nasib Dustin Poirier

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 10 April 2021 | 06:00 WIB
Duel Conor McGregor vs Dustin Poirier di UFC 257, Minggu (24/1/2021) WIB di Abu Dhabi. (TWITTER @COMICBOOK)

Di UFC 257 McGregor kalah gara-gara tendangan.

Untuk duel trilogi, Mystic Mac memprediksi meraih kemenangan dengan menggunakan tendangan.

Tetapi, McGregor tidak memprediksi kemenangannya akan diraih dengan cepat.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Debut Conor McGregor di UFC, Masih Unyu dan Cuma Disiarkan Facebook

"Prediksinya sudah ada," tulis McGregor di akun Instagram-nya.

"Saya akan memenangi laga trilogi dengan tendangan ke depan ke arah hidung. Ronde nomor 4."

"Hidungnya perlu diluruskan dan saya adalah dokter bedah plastiknya."

Agaknya McGregor kini memandang cukup tinggi pada Poirier dengan memprediksi lawannya itu baru akan kalah di ronde 4.

Sepanjang kariernya, Conor McGregor sangat jarang harus melalui pertarungan lebih dari 3 ronde.

Hanya ada 2 kejadian yaitu duel keduanya melawan Nate Diaz pada 2016 yang berlangsung sampai 5 ronde dan waktu kalah dari Khabib Nurmagomedov di ronde 4 pada 2018. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Conor McGregor Official (@thenotoriousmma)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P