Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski Conor McGregor versi lama menurut Michael Bisping sudah lama hilang, bukan berarti jagoan berjulukan The Count ini meremehkan kehadiran The Notorious.
Michael Bisping mengatakan bahwa Conor McGregor berkesempatan meraih kemenangan saat melakoni duel trilogi menghadapi Dustin Poirier di UFC 264.
"Itu bukan sebuah penghinaan, itu hanya kenyataan situasinya. Itu tidak berarti dia tidak bisa keluar sana dan memiliki penampilan yang hebat serta menang karena dia bisa melakukan hal itu. Ini akan menjadi pertarungan yang sulit," pungkas Michael Bisping.
Conor McGregor akan dijadwalkan melakoni laga trilogi dengan Dustin Poirier di UFC 264 pada Minggu (11/7/2021) WIB di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.
Baca Juga: Conor McGregor Sudah Habis, Lama-lama Bakal Melawan Perempuan