Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, manajer Tyron Woodley, Malki Kawa, malah membeberkan fakta yang tidak selaras dengan anggapan tersebut.
Dilansir Juara.net dari BJPenn.com yang mengutip dari MMA Fighting, Kawa mengatakan bahwa pihak Jake Paul sudah menyertakan klausul duel ulang dalam kontrak melawan Tyron Woodley.
CEO dari First Round Management itu mengklaim bahwa langkah antisipasi yang dilakukan pihak Jake Paul tersebut diartikan sebagai ketakutan menghadapi kemungkinan kalah di tangan Woodley.
"Tim Jake Paul sedang menegosiasikan klausul duel ulang otomatis," kata Malki Kawa.
"Itulah bagaimana duel ini terasa mengerikan bagi mereka."
"Jika kami memenangi duel itu dan kalau Jake Paul menginginkannya, kami harus melakoni duel ulang."
"Ini sebuah duel yang besar, sebuah pertarungan yang akan meninggalkan sebuah warisan."
Baca Juga: Jika Cerdas, Jake Paul Bakal Hindari Duel kontra Eks Raja Kelas Welter