Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia memegangi mukanya, berlagak kesakitan terkena pukulan Vettori.
Di akhir ronde 5, Adesanya kembali berlagak kesakitan dan memegang kakinya seolah-olah Vettori telah menyakitinya.
Kali ini tidak ada lagi hasil tipis karena Israel Adesanya sukses mengalahkan Marvin Vettori dengan lebih telak dari pertemuan pertama.
Semua juri memberikan poin 50-45, yang artinya Adesanya dianggap selalu menang dengan skor 10-9 di semua ronde.
Adesanya kembaii ke kolom kemenangan dan mempertahankan sabuk juara kelas menengah.
Pantas dicatat, duel di UFC 263 ini adalah pertama kalinya Israel Adesanya melakoni laga ulang di kelas menengah.
Ibarat sebuah balapan, bisa dibilang dia mulai melakukan overlap mengalahkan lagi rival-rival yang sudah pernah dikalahkannya.
Dari 5 penantang peringkat teratas saat ini, tinggal ranking 4, Jared Cannonier, yang belum pernah dikalahkan Israel Adesanya.
Baca Juga: Hasil UFC 263 - Duel Sengit! Korban Saudara Seperguruan Khabib Kalah Lagi
Israel Adesanya at the end ???? #UFC263 pic.twitter.com/vbx0CQNvEI
— SportsCenter (@SportsCenter) June 13, 2021