Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalannya Sesi Kualifikasi Kedua atua Q2
Lolosnya Bo Bendsnyeder membuat Pertamina Mandalika SAG bertarung dengan kekuatan penuh pada sesi Q2 Moto2 Belanda 2021.
Bukan Thomas Luethi atau Bo Bednsneyder, Remy Gardner membuka catatan waktu untuk selanjutnya dicaplok oleh raja Moto2 2021 sementara ini, Raul Fernandez.
Pada menit ke-9, Thomas Luethi membuka peluang duduki starting grid terbaiknya.
Ia sempat menggondol waktu tercepat ke-3 berdasarkan hasil kualifikasi Moto2 Belanda 2021 sebelum akhirnya didepak ke posisi-8.
Hingga menjelang akhir sesi Q2. tidak banyak perubahan terjadi pada posisi tiga besar.
Raul Fernandez, Remy Gardner, dan Sam Lowes menutup sesi sebagai tiga pembalap tercepat dan berhak duduki tiga starting grid terdepan.
Terlepas dari hal itu, waktu tercepat ke-12 merupakan hasil kualifikasi Moto2 Belanda 2021 terbaik yang bisa depetik Thomas Luethi.
Sementara itu pembalap Pertamina Mandalika SAG lainnya, Bo Bendsneyder, yang sempat tampil heroik lolos ke Q2 bakal memulai balapan besok (27/6/2021) dari tempat ke-13.
Baca Juga: Pembalap Fenomenal KTM di Moto2 Angkat Suara Soal Ketertarikan Yamaha