Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keluhan yang dialami Francesco Bagnaia mengenai ban belakang ternyata tidak dideritanya sendiri.
Luca Marini juga mengalami kendala yang sama pada ban belakang setelah melakukan penggantian saat balapan dihentikan akibat kecelakaan.
Menurut Marini, awalnya dia melakoni balapan dengan hasil cukup positif,
Namun, setelah melakukan penggantian, dia tidak merasakan cengkeraman pada ban belakang.
Hal itu menyebabkan Marini mengalami kesulitan setelah balapan kembali dilanjutkan.
"Di start pertama, sensasi pada ban dan motor begitu positif. Ketika melakukan pergantian pada start kedua, saya mulai merasakan tidak adanya cengkeraman pada ban belakang," kata Luca Marini dikutip Juara.net dari Tuttomotoriweb.it.
"Di awal balapan kedua, saya mengalami banyak kesulitan. Kemudian hal itu berlanjut dengan ban yang cepat aus terjadi pada pembalap lain dalam waktu yang serupa."
"Saya mencoba tampil konstan, untuk bisa mendorong secara maksimal dan tidak membuat kesalahan," ujar Luca Marini.
Meski gagal tampil maksimal di MotoGP Styria 2021, Luca Marini bakal menatap seri balapan selanjutnya dengan optimistis.
Baca Juga: Valentino Rossi Terawang Penyebab Kecelakaan Horor di MotoGP Styria 2021