Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalannya Sesi Kualifikasi Kedua (Q2)
Kualifikasi kedua dimulai dengan Marc Marquez terlebih dahulu meninggalkan paddock menuju lintasan disusul Brad Binder dan Pol Espargaro.
Time for the serious business of Q2! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 11, 2021
Who will claim pole position? ????#AragonGP ???? pic.twitter.com/BunVNlVsb3
Saat waktu sudah menunjukkan 10 menit sisa kualifikasi akan berjalan, Francesco Bagnaia berhasil keluar menjadi yang tercepat menggeser Marc Marquez yang berada di urutan kedua.
Menempel dengan ketat di urutan ketiga dan keempat adalah Jack Miller dan Fabio Quartararo yang berusaha mengudeta urutan pertama dan kedua.
Lagi-lagi seperti seri sebelumnya, Jorge Martin mulai menunjukkan keberadaanya yang berbahaya setelah berhasil menyodok urutan pertama dengan catatan waktu 1:46,878.
Tak butuh waktu lama, Fabio Quartararo mulai kesetanan dengan berhasil menggeser posisi Jorge Martin untuk menjadi yang terdepan hingga kualifikasi menyisakan waktu 6 menit.
Extraordinary lap!!! ????@FabioQ20 edges out @88jorgemartin despite a sensational final sector from the Spaniard! ⏱️#AragonGP ???? pic.twitter.com/YZUygo9qkQ
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 11, 2021
Waktu menunjukkan sisa 3 menit lagi sebelum Q2 akan berakhir dan posisi Quartararo masih tetap aman di urutan pertama dengan catatan waktu 1:46,727.
Namun, Bagnaia berhasil menyusul hingga memecahkan rekor lap tercepat.
Rekor itu membawa Bagnaia menggeser El Diablo alias Si Setan untuk menjadi yang tercepat di kualifikasi kedua MotoGP Aragon 2021.
NEW ALL TIME LAP RECORD! ????????????@PeccoBagnaia strikes back for @ducaticorse! ????#AragonGP ???? pic.twitter.com/MTFh0HG3dS
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 11, 2021
Marc Marquez sempat berhasil merangsek ke urutan tiga besar.
Namun, di detik-detik terakhir, Jack Miller menggeser Quartararo dari urutan kedua sehingga Marquez pun turun dari baris terdepan.
Kualifikasi berakhir dengan Francesco Bagnaia berhasil memecahkan rekor dengan catatan waktu 1:46,322 disusul Jack Miller di urutan kedua dan Fabio Quartararo di posisi ketiga.
Sementara itu, Marc Marquez gagal meraih starting grid terdepan dan harus puas menempati urutan keempat.
Dengan Bagnaia-Miller, Ducati mengirim dua pembalapnya menempati posisi start 1-2 di MotoGP Aragon 2021.
Baca Juga: Masih Cupu di Debut, Maverick Vinales Ungkap Bagian Paling Sulit
Hasil Kualifikasi MotoGP Aragon 2021: