Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalannya Sesi Kualifikasi Kedua (Q2)
Q2 langsung dimulai dengan menampilkan duo pembalap KTM yang tampil cukup dominan selama menjalani sesi latihan bebas kemarin dan hari ini.
Setelah beberapa menit sudah berjalan, Remy Gardner harus merelakan tempat pertamanya kepada Jorge Navarro yang berhasil menempati urutan pertama ditempel ketat oleh Raul Fernandez di urutan kedua.
Namun, posisi Jorge Navarro tak berlangsung lama karena tergeser oleh Sam Lowes, yang disusul oleh Hector Garzo dan Ai Ogura di urutan kedua serta ketiga.
Sedangkan pembalap tim Indonesia, Thomas Luthi, harus terseok-seok di urutan ke-14 setelah di awal kualifikasi berhasil menempati urutan kedua menempel Remy Gardner.
Early benchmark is in! ????@SamLowes_22 sets it at a 51.7 as the Ajo boys watch on in the pits ????#Moto2 | #AragonGP ???? pic.twitter.com/SLpkxm8HRf
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 11, 2021
Waktu menyisakan 4 menit sebelum Q2 Moto2 Aragon 2021 akan berakhir, posisi pertama masih dikuasai oleh Sam Lowes dan duo KTM belum terlihat bisa mengudetanya.
Detik-detik terakhir kualifikasi Moto2 Aragon 2021, Remy Gardner berhasil merebut posisi kedua menggeser Hector Garzo dan Ai Ogura.
Sementara itu, Raul Fernandez masih tampak mengalami kesulitan mengejar rekan satu timnya untuk bersaing di urutan 5 besar.
Begitu juga pembalap tim Indonesia, Thomas Luthi, yang gagal mengakhiri kualifikasi di urutan 10 besar.
Kualifikasi Moto2 Aragon 2021 akhirnya selesai dengan menempatkan Sam Lowes sebagai yang tercepat di posisi pertama disusul Remy Gardner, Raul Fernandez, dan Hector Garzo yang berada di urutan 2, 3, dan 4.
It's now or never for @GardnerRemy ✊
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 11, 2021
The Championship leader is down in 14th! ????#Moto2 | #AragonGP ???? pic.twitter.com/6S47NaUvZP
Baca Juga: Pertamina Mandalika SAG Turunkan Pembalap Wildcard di Moto2 Aragon 2021
Hasil Kualifikasi Moto2 Aragon 2021: