Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalannya Kualifikasi Kedua (Q2)
Pembalap yang pertama mencatatkan waktu adalah Joan Mir dengan rekor 1 menit 33,151 detik.
Tidak lama setelah itu, Francesco Bagnaia mengudetanya dan kemudian ganti dilengserkan Fabio Quartararo.
Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, tak mau ketinggalan unjuk gigi untuk menempati puncak meski setelah itu disalip lagi oleh Bagnaia.
Namun, tidak lama setelah itu, Si Setan Quartararo kembali mengambil posisi teratas dengan catatan 1 menit 31,367 detik.
Memasuki 4 menit terakhir Marc Marquez mengalami crash di tikungan 9 dan disusul Aleix Espargaro di tikungan ke-15.
Dua menit terakhir, Bagnaia akhirnya berhasil mengambil posisinya kembali dengan kecepatan 1 menit 31,065.
Tidak lama setelah dikudeta Bagnaia, Fabio Quartararo mengalami crash di tikungan 1.
Sesi Q2 pun selesai dengan Francesco Bagnaia, Jack Miller, dan Fabio Quartararo menempati starting grid terdepan.
Performa Bagnaia jelas sedang menggila dengan sebelumnya juga meraih pole position di MotoGP Aragon 2021 dan memenangi balapan.