Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi Jadi Kandidat Presiden Filipina, Manny Pacquiao Janji Bikin KO Koruptor

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 21 September 2021 | 06:00 WIB
Legenda tinju, Manny Pacquiao, mengumumkan pencalonan dirinya sebagai Presiden Filipina pada Minggu (19/9/2021). (TWITTER @MANNYPACQUIAO)

Pacquiao menerima nominasi dari partai PDP-Laban untuk maju dalam pemilihan presiden yang akan dilakukan pada 9 Mei 2022.

Apabila terpilih, Pacquiao akan memangku jabatan selama 6 tahun sehingga usianya akan menjadi 49 tahun di akhir masa tugas.

"Saya dengan berani menerima tantangan untuk menjadi Presiden Filipina," cuit Pacquiao di akun Twitter-nya.

"Kita butuh kemajuan, kita butuh menang melawan kemiskinan."

"Kita butuh pemerintah yang melayani rakyatnya dengan integritas, kepedulian, dan transparansi."

"Waktunya telah tiba. Saya siap menerima tantangan menjadi pemimpin Filipina."

Baca Juga: Tamat! Manny Pacquiao Serahkan Masa Depan Tinju pada Petinju YouTuber

Dalam pidatonya usai dicanangkan sebagai calon Presiden Filipina, Pacquiao berkali-kali menyebutkan pengalaman dirinya.

Berangkat dari orang miskin, Pacquiao bekerja keras menjadi petinju hingga sekarang bisa hidup mapan.

"Saya adalah seorang petarung dan saya akan selalu menjadi petarung di dalam maupun di luar ring," ujar Pacquiao seperti dikutip Juara.net dari GMA News.