Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seperti yang sudah diketahui, McGregor mengalami cedera kaki cukup parah saat melawan Dustin Poirier.
Salah berpijak saat melakukan barter serangan dengan Poirier, McGregor malah mematahkan kakinya.
Dengan kondisi kaki yang patah, akhirnya pertarungan dihentikan dan Poirier dinyatakan menang TKO.
Selain soal cedera, hal lain yang kemungkinan jadi penghalang duel McGregor vs Makhachev adalah performa jomplang keduanya.
Untuk diketahui, Makhachev kini tengah bercokol sebagai penantang ke-5, sedang McGregor tengah terpuruk usai menerima dua kali kekalahan beruntun.
Berdasarkan rekor mereka berdua, sudah sepantasnya McGregor harus berhati-hati andai bersua Makhachev di masa depan.
Apalagi, Makhachev merupakan jagoan UFC yang piawai dalam pertarungan bawah seperti halnya Khabib Nurmagomedov.
Baca Juga: Hal Ini Penyebab Conor McGregor Sangat Sulit Jadi Juara Lagi