Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bagnaia kini menganggap Rossi tak cuma sebagai idola dan mentor.
The Doctor sekarang juga dianggap Bagnaia sebagai sahabatnya.
"Sekarang kami merupakan teman baik dan kami berbicara banyak mengenai kejuaraan," kata Bagnaia.
"Dalam sebulan terakhir, dia terus menyemangati saya untuk selalu menjadi yang terbaik dan melakukan perkembangan setiap waktu," Bagnaia menambahkan.
Selain membicarakan hubungannya dengan Rossi, Francesco Bagnaia juga menceritakan kisah tentang dirinya mendapatkan panggilan Pecco.
Panggilan tersebut ternyata berasal dari sang kakak, yang sulit menyebut Francesco dan disingkatnya menjadi Pecco.
"Kakak saya hanya lebih tua 20 bulan dari saya."
"Ketika kami masih kecil, memanggil saya Francesco cukup sulit untuknya, itulah kenapa saya dipanggil Pecco oleh kakak saya," pungkas Francesco Bagnaia.
Baca Juga: Dilema Valentino Rossi Tatkala Murid dan Adiknya Membalap