Tak Lagi Paranoid, Valentino Rossi Sudah Siap Pensiun di MotoGP Valencia 2021

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 10 November 2021 | 08:00 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, turun di aspal sambil memberikan salam kepada penonton di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (24/10/2021). (TWITTER.COM/SEPANGRACING)

Tak sekadar menjadi juara dunia 9 kali, Valentino Rossi juga membantu meningkatkan popularitas MotoGP yang saat itu bersaing dengan Formula 1.

Di musim-musim terakhirnya, Valentino Rossi bahkan masih menunjukkan kehebatannya.

Dia menelurkan pembalap-pembalap muda berbakat asal Italia dari Akademi VR46 untuk berkompetisi di MotoGP.

Salah satu murid terbaik Rossi, Francesco Bagnaia, pada musim ini malah mampu memberikan perlawanan sengit pada Fabio Quartararo dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2021.

Baca Juga: Valentino Rossi Pensiun dari MotoGP, Andrea Dovizioso: Lebih dari Seorang Juara

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)