Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dibeberkan oleh Fernand Lopez, jagoan yang dihalang-halangi Ngannou ini tidak lain dan tidak bukan adalah Ciryl Gane.
"Kala itu (awal karier Ngannou), saya selalu meminta para petarung dari MMA Factory lain untuk membawa-bawa nama Francis Ngannou. Itulah cara kami melambungkan nama seorang jagoan," ujar Lopez.
"Sama seperti Ngannou, kami juga melakukan hal yang sama dengan Ciryl Gane..."
"Saya coba memasukkannya melalui Mick Maynard (salah satu orang UFC)."
"Anda tahu apa yang terjadi? Francis (Ngannou) kembali ke Las Vegas dan dia mengatakan pada saya: 'Saya dan Mick (Maynard) sempat mengobrol dan dia bertanya apakah jagoan muda di sasana bernama Ciryl Gane itu hebat'."
"Saya kemudian bertanya: 'Oh ya? Lalu bagaimana?' Dia menjawab: 'Ya, tetapi Anda tahu, karena orang pembuat duel meminta saya memuji-mujinya maka saya tidak mengatakan hal tersebut. Saya akhirnya bilang dia hebat, tetapi belum siap ke UFC'."
"Itulah yang keluar dari mulut Francis Ngannou," sambung Lopez.
Pada akhirnya, Lopez melihat tingkat tersebut sebagai cara Ngannou menghalangi rekan seperguruannya ke UFC.
Baca Juga: Ciryl Gane Dibuat Heran dengan Sikap Dingin Francis Ngannou di UFC 268